Oleh: nandyagoesti | Februari 27, 2010

Movie Week

Hi there! Apa kabar! ๐Ÿ˜€

As we know, ketika tulisan ini dibuat, we are not in summer. Summer terkenal karena pada saat itulah film-film box office mulai bermunculan ke bioskop. Mau contohnya? tentu anda masih sangat ingat beberapa box office yang sempat menggemparkan dunia di summer 2009 seperti misalnya ย Transformer 2: Revenge of The Fallen, G.I.Joe: Rise of The Cobra, Inglorious Basterds, (500) Days of Summer, Harry Potter and The Half-Blood Prince, Public Enemies, Star Trek, dan tentu saja, film animasi terspektakuler tahun 2009, Up.

Namun nampaknya, 2010 pun tidak mau kalah dengan tahun 2009, belum summer aja film-film bagus sudah mulai bermunculan. Dan hasilnya, minggu kemarin menjadi minggu terproduktif saya dalam menonton film di bioskop! ๐Ÿ˜€

Ada tiga film yang saya tonton minggu lalu dan tiga-tiganya bagus menurut saya. Oiya, apabila anda belum menyaksikan film tersebut dan berencana menontonnya, saya rasa sangatlah tidak bijak untuk anda meneruskan membaca tulisan ini sampai akhir. Spoiler Alert!!!

Film pertama yang saya saksikan minggu lalu adalah :

MY NAME IS KHAN

My Name is Khan

My Name is Khan

Sejauh ini baru ada dua film india yang saya suka, film ini dan Slumdog Millionaire. Dan film ini adalah film india pertama yang benar-benar menggetarkan hati saya dan membuat saya hampir menangis. Berlebihan? silakan tonton dulu.

Film ini menceritakan tentang seorang pria India muslim yang bernama Rizvan Khan (Shah Rukh Khan). Rizvan mengidap kelainan Asperger’s Syndrome yang membuatnya menjadi bertingkah selayaknya orang yang sedang menderita autisme. Ia tinggal bersama ibunya dan adiknya, Zakir. Setelah ibunya meninggal, Rizvan pun ikut bersama Zakir pindah ke Amerika Serikat. Ia pun diajari Zakir untuk menjadi salesman alat kecantikan supaya ia bisa tetap hidup disana.

Pekerjaannya itulah yang membuat Rizvan kemudian bertemu dengan Mandira (Kajol), seorang India hindu yang bekerja di sebuah salon di San Fransisco. Singkat cerita, mereka menikah dan Rizvan pun menjadi ayah tiri dari anak laki-laki Mandira yang bernama Sameer dan pindah ke Banville. Kehidupan mereka ternyata berubah 180ยฐ ketika WTC dihancurkan oleh sekelompok teroris. Islam pun menjadi kambing hitam dan dijadikan musuh utama oleh sebagian besar warga Amerika Serikat dan menyebabkan terbunuhnya Sameer Khan.

Rizvan pun kemudian bertekad untuk menemui Presiden Amerika Serikat untuk menyampaikan sebuah pesan kepadanya,

“My name is Khan, and I am not a terrorist.”

Sebuah film yang menyentil rakyat Amerika Serikat yang selalu menghubung-hubungkan antara Islam dengan Teroris. Bahkan, calon presiden John McCain kerap selalu menambahkan kata Muslim setelah ia menyebutkan kata Teroris di setiap pidato kampanyenya. Fakta inilah yang nampaknya ingin disampaikan oleh sutradara Karan Johar. Dan di akhir film nampak ia ingin juga menyampaikan pesan bahwa Islam bukanlah teroris dan sudah selayaknyalah kita bisa hidup berdampingan antar ras dan antar agama dengan penuh kedamaian.

Nandya’s Rating : 8/10

Intermezzo : Pada saat nonton film ini, saya menggunakan tiket yang pasti anda belum pernah menggunakannya ๐Ÿ™‚

Ada yang unik dari tiket tersebut? ๐Ÿ™‚

Lanjut ke film berikutnya, tiga hari kemudian saya pun kembali menyaksikan film yang menurut saya cukup bagus, walaupun tidak sebagus My Name is Khan karena cerita dari film ini cenderung biasa.

Film kedua yang saya saksikan minggu lalu adalah :

WOLFMAN

Wolfman

Wolfman

Cerita dari film ini cukup standar, dimana diceritakan ada seorang saudagar kaya yang bernama Sir John Talbot (Anthony Hopkins) yang dikutuk menjadi seekor manusia serigala apabila ia melihat bulan purnama. Insting liarnya itulah yang pada akhirnya membuatnya membunuh istri dan Ben Talbot, anak keduanya secara sadis dan dingin. Kematian Ben akhirnya membuat Lawrence Talbot (Benicio Del Toro), anak pertamanya, pulang dan mencoba menyelidiki misteri di balik kematian Ben.

Keadaan menjadi tragis ketika Lawrence pun terkena gigitan sang Wolfman yang membuat ia pun juga menjadi seekor Wolfman. Dan akhirnya ia pun menyadari bahwa ayahnya yang telah memulai semua kekacauan ini dan ia pun memutuskan untuk membunuh si ayah dalam sebuah pertarungan antara dua Wolfman yang sangat seru.

Nandya’s Rating : 7/10

Dan film terakhir yang saya tonton minggu ini adalah :

DEAR JOHN

Dear John

Dear John

Film ini menceritakan tentang seorang tentara bernama John Tyree (Channing Tatum) yang jatuh cinta kepada seorang mahasiswi bernama Savannah Curtis (Amanda Seyfried) yang ditemuinya ketika ia sedang cuti di kampung halamannya di Charleston. Dua minggu yang begitu indah itu ternyata harus hilang di depan mata ketika John harus kembali ke kesatuannya untuk bertugas lagi selama satu tahun. Mereka pun berjanji akan saling menulis surat yang menceritakan tentang kehidupan mereka sehingga waktu akan berjalan lebih cepat.

Namun akhirnya, jaraklah yang memisahkan mereka. Savannah akhirnya mengirimkan Dear John Letter kepada John. Tapi ternyata kekuatan cinta sejati memang sangatlah besar. Singkat cerita, merekapun akhirnya bertemu kembali setelah berbagai hambatan dan rintangan mereka lalui.

Film ini merupakan salah satu kisah romantis yang khas dari Nicholas Sparks. Saran saya tontonlah film ini dengan hati, karena dari segi cerita memang terkesan biasa saja, namun emosi yang dituangkan oleh sutradara Lasse Hallstrom sangatlah kuat tercermin dalam setiap adegannya.

Nandya’s Rating : 8/10

Well, that’s all the movie I watched last week. Overall sih saya sangat terhibur oleh ketiga film tersebut. Selain karena faktor filmnya yang keren, saya juga menontonnya dengan orang yang sangat spesial. Siapakah dia? ๐Ÿ˜€


Tanggapan

  1. Selain MNIK film Bollywood yang patut ditonton dan sedang hyangat2nya dibicarakan di dunia adalah film
    1.KITES dbintangi Hrithik Roshan & Barbara Mori (Aktris telenovela meksiko yang terkenal lewat telenovela RUBI) genre action romance.

    2. TEEN PATTI dibintangi Amitabh Bachchan & Ben Kingsley (aktor gaek Hollywood)genre thriller.

    3. VEER dibintangi Salman Khan (Collosal love story)

    4. Koochi Koochi Hota Hai = adalah film KKHH versi animasi.

    5. FIRED adalah film horror ( ala korea banget)Bollywood tapi memakai Bahasa Inggris yang di bintangi Rahul Bose.

    Untuk nonton trailernya kunjungi http://www.bollywoodhungama.com atau http://www.youtube.com.

    Saya ingin kenalan dengan anda semua para fans Bollywood, search saya Pravin Irawan di FB.

    Semoga informasinya bermanfaat, shukriya Allah hafiz

    • Terimakasih atas kunjungannya, Insya Allah akan saya cek apabila ada kesempatan ๐Ÿ™‚
      Salam kenal juga dengan anda.


Tinggalkan komentar

Kategori